Skip to main content

Posts

Showing posts from January, 2021

GameStop: Hal yang sangat menarik sedang terjadi di pasar saham di Amerika.

1. Para investor besar di wallstreet men-'short' saham GME (GameStop), artinya mereka 'meminjam' saham GME ke broker dan menjualnya langsung dengan harga saat itu, dengan prediksi dia akan mengembalikan saham tersebut nanti, jika investor yang men-'short' ini beli saham GME saat itu dengan harga $100, dan sahamnya beneran turun besok seharga $70, dia bisa membeli saham itu kembali dan mengembalikannya ke broker tempat dia meminjam tadi, dan dia untung $100-$70= $30. Inilah yang di sebut shorting. Dia akan untung pada saat harga saham itu turun. Akan tetapi jika prediksi mereka salah dan ternyata besok harga saham naik ke harga $150, dia masih wajib mengembalikan saham yang dipinjam dari broker yang telah dijual seharga $100 kemarin, artinya sekarang dia harus membeli kembali saham tersebut seharga $150 untuk dikembalikan ke broker, dia rugi $50. 2. Group bernama Wallstreetbets di media sosial Reddit yang memiliki member sekitar 4 juta orang, isinya rata2 orang2

Fakta-fakta menarik tentang uang yang tidak pernah diajarkan di sekolah:

1.   Mata uang tidak dijamin oleh emas sejak 1971 ketika presiden Richard Nixon membubarkan sistem gold backed dollar, kejadian ini dipicu inflasi nilai dollar akibat biaya perang Vietnam dan keborosan pemerintah Amerika. Prancis sempat mengirim kapal perangnya yang berisi miliaran dollar untuk ditukar dengan emas ke Amerika. Begitu juga Swiss dan banyak negara2 lain menuntut untuk menukar dollar mereka dengan emas. Tekanan ini yang membuat Nixon membubarkan secara sepihak aturan gold exchange standard yang sudah disetujui dalam Bretton Woods Agreement yang ditandatangani negara2 besar dunia termasuk Amerika, Prancis, Jerman, Swiss, dll. Artinya aturan $35 per ounce akhirnya dibubarkan dan negara2 yang tadinya memegang dollar sekarang tidak bisa lagi menukar dollar dengan nilai yang dijanjikan Amerika sebelumnya dalam perjanjian itu. Sehingga uang yang lepas dari jaminan fixed terhadap emas ini disebut free-floating currency atau fiat currency. Nilai tukarnya bebas naik turun terhadap

Realisme Politik, Machiavelli, Sun Tzu

Machiavelli berkata bahwa penguasa sebuah negara harus melindungi dan menyenangkan lawan-lawan politiknya, tetapi disaat bersamaan memastikan mereka tidak tumbuh menjadi terlalu kuat sehingga bisa mengancam kedudukan sang penguasa. Jika ada yang terlalu kuat maka harus dilemahkan sebelum terlambat. Sun Tzu berkata tujuan pemimpin bukan untuk menang dalam perang, tetapi mengalahkan musuh sebelum berperang. Jadi segala bentuk benih ancaman terhadap kekuasaan itu harus ditumpas sebelum mereka tumbuh besar. Ketika benih ancaman sudah besar maka sering kali itu sudah terlambat. Seringkali yang mengundang kekuatan besar dari luar untuk masuk kedalam urusan politik dalam negri adalah para penduduk dan bawahan yang tidak senang. Kekuatan besar dari luar diharapkan bisa meruntuhkan penguasa resmi dan membuka kesempatan baru untuk para bawahaan tersebut untuk naik tahta. Belanda diundang oleh Lombok untuk mengusir Raja Bali dari tanah Lombok pada tahun 1894. Syria mengundang Russia